Jumat, 20 September 2013

ALKANA


HIDROKARBON


Senyawa Hidrokarbon

Senyawa hidrokarbon merupakan senyawa karbon yang paling sederhana. Dari namanya, senyawa hidrokarbon adalah senyawa karbon yang hanya tersusun dari atom hidrogen dan atom karbon. Dalam kehidupan sehari-hari banyak kita temui senyawa hidrokarbon, misalnya minyak tanah, bensin, gas alam, plastik dan lain-lain.
Sampai saat ini telah dikenal lebih dari 2 juta senyawa hidrokarbon. Untuk mempermudah mempelajari senyawa hidrokarbon yang begitu banyak, para ahli mengolongkan hidrokarbon berdasarkan susunan atom-atom karbon dalam molekulnya.
Berdasarkan susunan atom karbon dalam molekulnya, senyawa karbon terbagi dalam 2 golongan besar, yaitu senyawa alifatik dan senyawa siklik. Senyawa hidrokarbon alifatik adalah senyawa karbon yang rantai C nya terbuka dan rantai C itu memungkinkan bercabang. Senyawa hidrokarbon siklik adalah senyawa karbon yang rantai C nya melingkar dan lingkaran itu mungkin juga mengikat rantai samping.

Alkana

Alkana disefinisikan sebagai salah satu hidrokarbon alifatik jenuh yaitu hidrokarbon dengan rantai terbuka dan semua ikatan antar atom karbonnya merupakan ikatan tunggal. Rumus umum alkana yaitu : CnH2n+2 ; n = jumlah atom C. dari rumus umum ini jika diketahui jumlah atom karbon maka jumlah H dapat ditentukan demikian pula sebaliknya. Nama-nama beberapa alkana tidak bercabang yang sering disebut sebagai deret homolog dapat dilihat pada tabel.
Nama
Rumus molekul
Nama
Rumus molekul
metana
CH4
heksadekana
C16H34
etana
C2H6
heptadekana
C17H36
propana
C3H8
oktadekana
C18H38
butana
C4H8
nonadekana
C19H40
pentana
C5H12
eikosana
C20H42
heksana
C6H14
heneikosana
C21H44
heptana
C7H16
dokosana
C22H46
oktana
C8H18
trikosa
C23H48
nonana
C9H20
tetrakosana
C24H50
dekana
C10H22
pentakosana
C25H52
undekana
C11H24
keksakosana
C26H54
dodekana
C12H26
heptakosana
C27H56
tridekana
C13H26
oktaoksana
C28H58
tetradekana
C14H30
nonakosana
C29H60
pentadekana
C15H32
trikontana
C30H62

Sifat Alkana

Alkana yang memiliki berat molekul rendah yaitu metana, etana, propana dan butana pada suhu kamar dan tekanan atmosfer berwujud gas, alkana yang memiliki 5-17 atom karbon berwujud cair dan selebihnya berwujud padat.
Alkana merupakan senyawa nonpolar sehingga sukar larut dalam air tetapi cenderung larut pada pelarut-pelarut yang nonpolar seperti eter. Jika alkana ditambahkan pada air alkana akan berada pada lapisan atas, hal ini disebabkan adanya perbedaan massa jenis antara air dan alkana. Sebagian besar alkana memiliki massa jenis lebih kecil dari massa jenis air. Karena alkana merupakan senyawa nonpolar sehingga alkana yang berwujud cair pada suhu kamar merupakan pelarut yang baik untuk senyawa-senyawa kovalen.

Sifat fisika
Nama
Titik leleh (ºC)
Titik didih (ºC)
Massa jenis (g/Cm3)
MetanaEtanaPropana Butana Pentana Heksana Heptana Oktana Nonana Dekana
-182-183-188 -138 -130 -95 -91 -57 -51 -30
-162-89-420 36 69 98 126 151 174
0,423054505010 573 0,526 0,655 0,684 0.703 0.718 0.730



 Sifat kimia
Alkana merupakan senyawa nonpolar yang tidak bereaksi dengan sebagian besar pereaksi. Hal ini disebabkan alkana memiliki ikatan sigma yang kuat antar atom karbon. Pada kondisi tertentu alkana dapat bereaksi dengan oksigen dan unsur-unsur halogen.
Apabila jumlah oksigen tersedia cukup memadai alkana akan teroksidasi sempurna menjadi karbon dioksida dan uap air serta pelepasan sejumlah energi panas. Apabila jumlah oksigen yang tersedia tidak mencukupi, hasil reaksi yang diperoleh berupa karbon monooksida dan uap air.

Alkana dapat bereaksi dengan halogen dikatalisis oleh panas atau sinar ultraviolet. Dari reaksi tersebut terjadi pergantian 1 atom H dari alkana terkait. 

Isomer Alkana

Alkana yang mempunyai kemampuan membentuk rantai ikatan yang panjang mengakibatkan kemungkinan besar terjadinya isomer struktur. Isomer yaitu dua atau lebih senyawa yang mempunyai rumus molekul sama tetapi mempunyai struktur molekul yang berbeda. Dalam hal ini cara terikatnya atom-atom dalam molekul berbeda. Pada alkana semakin banyak jumlah atom karbon  maka jumlah isomer struktur yang terbentuk akan makin banyak. Pada 3 suku alkana yang pertama tidak memiliki isomer karena atom karbon yang dimiliki berjumlah sedikit sehingga atom karbon terikat pada atom karbon yang mana saja akan tetap memberikan nama yang sama. Tiga suku alkana tersebut yaitu metana, etana, dan propana.
Aturan tata nama alkana
1. Rantai tidak bercabang (lurus) Jika rantai karbon terdiri dari 4 atom karbon atau lebih, maka nama alkana diberi alawal n- (normal)
CH3 CH2 CH2 CH2 CH3 = n-pentana

2. Jika rantai karbon bercabang, maka:
a.  Tentukan rantai induk, yaitu rantai karbon terpanjang dari ujung satu ke ujung yang lain. Rantai induk diberi nama alkana.
b. Penomoran.
    Berilan nomor pada rantai induk dari ujung terdekat cabang.
    Jika nomor dari bawah, maka cabang ada di nomor 3. tetapi jika dari kanan, maka cabang ada di nomor 4   Sehingga dipilih penomoran dari ujung bawah.
c.Tentukan cabang, yaitu atom C yang yang terikat pada rantai induk. Cabang merupakan gugus alkil dan beri nama alkil sesuai struktur alkilnya.
e.   Urutan penulisan nama. Urutan penulisan nama untuk alkana bercabang:
      Nomor cabang-nama cabang nama rantai induk:
-jika terdapat lebih dari satu alkil sejenis, maka tulis nomor-nomor cabang dari alkil sejenis dan beri awalan alkil dengan di, tri, tetra, penta dan seterusnya sesuai dengan jumlah alkil sejenis.
-Jika terdapat dua atau lebih jenis alkil, maka nama-mana alkil disusun menurut abjad.

3. Tambahan untuk penomoran khusus
a.  Jika terdapat beberapa pilihan rantai induk yang sama panjang, maka pilih rantai induk yang mempunyai cabang lebih terbanyak.
b. Gugus alkil dengan jumlah atom C lebih banyak diberi nomor yang lebih kecil.

Alkana tidaklah asing dalam kehidupan kita sehari-hari. Alkana merupakan komponen utama dari gas alam dan minyak bumi. Kegunaan Alkana dalam kehidupan sehari-hari dan industri :
  1. Bahan Bakar : misalnya elpiji, kerosin, bensin, dan solar
  2. Pelarut : Berbagai jenis hidrokarbon, seperti Petroleum eter dan nafta, dugunakan sebagai pelarut dalam industri atau pencucian kering (dry cleaning)
  3. Sumber Hidrogen : Gas alam dan gas petroleum merupakan sumber hidrogen dalam industri, misalnya industri amonia dan pupuk
  4. Pelumas adalah alkana suhu tinggi (jumlah atom karbon tiap molekulnya cukup besar, misalnya C18H38
  5. Bahan baku untuk senyawa organik lain : Minyak bumi dan gas alam merupakan bahan baku utama untuk sintesis berbagai senyawa organik seperti alkohol, asam cuka dan lain-lain.
  6. Bahan baku industri : Berbagai produk industri seperti plastik, detergen, karet sintesis, minyak rambur dan obat gosok, dibuat dari minyak bumi dan gas alam. Industri yang mengolah minyak bumi dan gas alam ini disebut industri petrokimia (petroleum =minyak bumi)


7 komentar:

  1. PERMASALAHAN :

    Minyak bumi dan gas alam merupakan dua sumber alkana yang paling penting, dan keduanya sama-sama di gunakan sebagai bahan bakar. Gas alam yang sering kita jumpai contohnya seperti gas elpiji dan pemanas. Bagaimana gas alam tersebut bisa di hasilkan di alam ?? dan mengapa gas alam yang kita gunakan itu memiliki bau ?? Apakah hal tersebut berkaitan dengan sifat-sifat dari gas alam tersebut ?? jelaskan!!

    BalasHapus
  2. baiklah saudari titianti saya akan mencoba menjawab permasalahan anda.pertama sekali kita harus mengetahui sifat dari gas alam tersebut contohnya elpiji, elpiji mempunyai sifat :
    1. Cairan dan gasnya sangat mudah terbakar.
    2. Gas tidak beracun, tidak berwarna dan biasanya berbau menyengat.
    3. Gas dikirimkan sebagai cairan yang bertekanan di dalam tangki atau silinder.
    4. Cairan dapat menguap jika dilepas dan menyebar dengan cepat.
    5. Gas ini lebih berat dibanding udara sehingga akan banyak menempati daerah yang rendah.

    Selanjutnya ,Gas alam merupakan bahan bakar fosil yang tidak dapat diperbaharui, seperti minyak dan batubara, yang terbentuk dari tumbuhan, binatang, dan mikroorganisme yang hidup jutaan tahun silam, yang tertimbun di lapisan tanah di bawah laut.

    pembentukan-gas-alam dapat terlihat pada tumbuhan dan hewan jutaan tahun silam tertimbun di dalam tanah. Dengan adanya tekanan dan temperatur yang sangat tinggi di dalam bumi dalam waktu yang lama, menyebabkan ikatan karbon pada timbunan organik tersebut terlepas. Semakin dalam deposit tertimbun di perut bumi, semakin tinggi temperaturnya. Pada temperatur yang tidak terlalu tinggi, biasanya terdapat minyak bumi yang lebih banyak dibandingkan gas alam. Begitu juga sebaliknya, semakin tinggi temperatur, gas alam yang dihasilkan akan lebih banyak dibandingkan minyak bumi.

    BalasHapus
  3. baiklah saudari titianti saya akan mencoba menjawab permasalahan anda,ya memang bisa tik karena gas alam adalah suatu sumber energi yang tidak dapat diperbaharui, sedangkan penggunaan sumber energi ini dalam kehidupan kita sehari-hari cakupannya sangat luas dan cukup memegang peranan penting atau menguasai hajat hidup orang banyak.Sebagai contoh minyak bumi dan gas alam digunakan sebagai sumber energi yang banyak digunakan untuk memasak, kendaraan bermotor, dan industri, kedua bahan bakar tersebut berasal dari pelapukan sisa-sisa organisme sehingga disebut bahan bakar fosil.
    Proses Pembentukan Minyak Bumi Minyak bumi dijuluki juga sebagai emas hitam adalah cairan kental, coklat gelap, atau kehijauan yang mudah terbakar, yang berada di lapisan atas dari beberapa area di kerak bumi. Minyak bumi dan gas alam berasal dari jasad renik lautan, tumbuhan dan hewan yang mati sekitar 150 juta tahun yang lalu.
    karena pengaruh dari sifat alkana tersebut lah.


    terimakasih

    BalasHapus
  4. baiklah saudara titi, saya akan mencoba menjawab permasalahan anda.

    menurut saya, Karena gas alam adalah bahan bakar fosil dengan bentuk gas yang terutama terdiri atas metana . gas alam dapat dijumpai di ladang-ladang minyak, ladang-ladang gas bumi serta ditambang batu bara.bau yang terjadi pada gas alam itu karena dihasilkan melalui pembusukan bahan-bahan organik oleh bakteri anaerobik. sedangkan bau yang ditimbulkan oleh gas tersebut mungkin karena adanya bahan merkaptan di dalamnya. merkaptan itu sendiri mengandung belerang .

    TERIMA KASIH.

    BalasHapus
  5. baiklah saya akan mencoba menambahkan jawaban dari permasalahan saudari :

    pertama pertanyaan anda yaitu bagaimana gas alam itu bisa di hasilkan di alam? hal ini sudah di bahas oleh saudari fefri dan poppi diatas. jadi saya akan menjawab pertanyaan berikutnya yaitu mengapa gas alam yang kita gunakan itu memiliki bau dan apakah ada kaitanya dengan sifat-sifat gas alam tersebut?
    gas alam yang kita gunakan mungkin maksud anda adalah elpigi. Elpiji merupakan peng-Indonesia-an LPG (liquified petroleum gas) alias gas minyak bumi yang dicairkan. Elpiji sebenarnya tidak berbau, Bau yang kita cium itu berasal dari methanethiol atau mercaptane. Methanethiol berbau menyengat yang sengaja dicampurkan ke dalam elpiji sebagai penanda bila terjadi kebocoran bau methanethiol akan menyebar sehingga kita bisa melakukan langkah-langkah tertentu, seperti tidak menyalakan kompor atau menyalakan listrik.
    Jenis atau tingkatan bau dari gas alam itu bermacam-macam ada yang ada yang menyengat, ada yang tidak menyengat bahkan ada yang tidak berbau sama sekali. seperti gas belerang dioksida (SO2)yang berbau sangat menyengat dan dapat menyesakkan napas meskipun dalam kadar rendah. gas carbon monoksida (CO)gas ini tidak berbau, tidak berasa, dan tidak merangsang sehingga sangat untuk sulit di deteksi. Sehingga dapat kita simpulkan bahwa ada tidaknya bau yang ditimbulkan tergantung dari sifat-sifat gas alam itu sendiri.

    terimakasih..

    BalasHapus
  6. Baiklah saya akan menjawab permasalahan saudari titi :
    menurut saya ,Gas alam seperti juga minyak bumi merupakan senyawa hidrokarbon (CnH2n+2) yang terdiri dari campuran beberapa macam gas hidrokarbon yang mudah terbakar dan non-hidrokarbon seperti N2, CO2, H2S dan gas mulia seperti He dan Ar, terdapat pula uap air dan pasir. Umumnya gas yang terbentuk sebagian besar dari metan CH4, dan dapat juga termasuk etan C2H6 dan propan C3H8. Gas alam yang didapat dari dalam sumur di bawah bumi, biasanya bergabung dengan minyak bumi. Gas ini disebut sebagai gas associated. Ada juga sumur yang khusus menghasilkan gas, sehingga gas yang dihasilkan disebut gas non-associated.

    TERIMA KASIH

    BalasHapus
  7. Baiklah saudari titianti,saya akan mencoba menjawab permasalahan anda,karena gas alam merupan sumber energi untuk kehidupan dan ada di alam semesta.

    Gas alam sering juga disebut sebagai gas Bumi adalah bahan bakar fosil berbentuk gas yang terutama terdiri dari metana CH4). Ia dapat ditemukan di ladang minyak, ladang gas Bumi dan juga tambang batu bara. Ketika gas yang kaya dengan metana diproduksi melalui pembusukan oleh bakteri anaerobik dari bahan-bahan organik selain dari fosil. Karbon dalam biogas merupakan karbon yang diambil dari atmosfer oleh fotosintesis tanaman, sehingga bila dilepaskan lagi ke atmosfer tidak akan menambah jumlah karbon di atmosfer bila dibandingkan dengan pembakaran bahan bakar fosil.Saat ini, banyak negara maju meningkatkan penggunaan biogas yang dihasilkan baik dari limbah cair maupun limbah padat atau yang dihasilkan dari sistem pengolahan biologi mekanis pada tempat pengolahan limbah. dapat ditemukan juga dipembuangan sampah serta penampungan kotoran hewan dan manusia .dapat diusulkan dengan cara metode penyimpanan gas dibawah tanah.jika benar-benar dibutuhkan oleh konsumen akan disalurkan.cara ini sangat membantu untuk menjaga stabilitas operasional pasokan gas alam melalui jaringan pipa gas alam. penyimpanan energi adalah proses alami yang usianya setua usia alam semesta ini. Energi muncul pada penciptaan awal alam semesta dan sudah disimpan dalam berbagai media seperti bintang, yang saat ini dapat dimanfaatkan oleh manusia secara langsung (dengan pemanasan surya) ataupun secara tidak langsung (melalui budidaya pertanian). Penyimpanan energi memungkinkan manusia untuk menyeimbangkan kebutuhan dan ketersediaan energi. Cara biologis melalui proses composing merupakan proses pembusukan secara alami dari materi organik, misalnya daun, limbah pertanian (sisa panen), sisa makanan dan lain-lain. Pembusukan itu menghasilkan materi yang kaya unsur hara, antara lain nitrogen, fosfor dan kalium yang disebut kompos atau humus yang baik untuk pupuk tanaman.Untuk menghemat penggunaan gas, teknik instalasi/pemasangan pemanas yang benar sangat mempengaruhi. Pasalnya, jika instalasinya salah, maka panas yang dirasakan anak ayam tidak akan maksimal. Akibatnya, selain penurunan kondisi anak ayam, tentu saja seolah-olah pancaran panas yang diberikan saat brooding harus lebih besar.
    karena gas alam tersebut dapat dikelola melalu sampah-sampah yang dibuang tersebut dan factor pembuangan limbah sampah plastic yang akan dikelola menjadi gas alam dipabrik tersebut.dan dari pembusukan sampah tersebut lh akan menghasilkan gas alam tersebut.
    sifat-sifatnya yaitu mudah terbakar,berbau,cairan mudah menguap.

    Terima Kasih.

    BalasHapus